Di Hari Jadi Ke-87, Persib Bandung Luncurkan Akun Tiktok
Komentar

Di Hari Jadi Ke-87, Persib Bandung Luncurkan Akun Tiktok

Komentar

Terkini.id, Bandung – rangka merayakan hari jadi yang ke-87 pada hari ini 14 Maret 2020, PERSIB resmi meluncurkan akun Tiktok dengan nama pengguna @persib.

Tentunya ini akan menjadi tempat menyenangkan bagi PERSIB dan bobotoh untuk saling mempererat tali silaturahmi selain dimedia sosial Facebook, Twitter dan Instagram.

Ke depan, akun Tiktok resmi PERSIB ini juga bakal menyajikan konten hiburan dan informasi yang dikemas secara menarik, unik dan kreatif. Tentunya, para pemain Maung Bandung seperti Nick Kuipers, Wander Luiz dan Febri Hariyadi juga siap berkolaborasi dan berkreasi bersama bobotoh di sana.

Selain itu, kamu juga bisa melihat secara eksklusif kontenbehind the scenePangeran Biru di sesi latihan dan pertandingan. Jadi, tunggu apalagi, buka aplikasi Tiktok-mu dan langsungfollow@persib sekarang juga!